Selasa, 14 Juni 2011
Sebuah Ufo Ikuti Pesawat Hercules Inggris
INILAH.COM, Jakarta – Seorang fotografer amatir berhasil memotret UFO yang mengikuti pesawat Hercules. Pesawat militer itu sedang mendekati markas Lyneham di Wiltshire Inggris.
John Powell (56) mengatakan benda silver tak lazim mengikuti pesawat militer Inggris saat akan mendarat di markasnya. “Aku tidak percaya adanya benda dari luar angkasa, tapi benda itu mengikuti pesawat,” katanya.
Powell yang mempelajari ilmu komputer selama 30 tahun mengatakan telah mengecek beberapa website UFO. Namun dia tidak menemukan adanya UFO yang mengamati pesawat.
Lyneham merupakan markas militer di mana jenazah tentara Inggris di bawa pulang ke negara itu, menggunakan pesawat Hercules.
Pejabat kementerian pertahanan Inggris menyatakan tidak akan melakukan penyelidikan karena masalah itu bukan sebagai ancaman besar. “Kementerian pertahanan hanya menyelidiki laporan jika pesawat Inggris diserang oleh aktifitas militer tidak sah,” kata jubir kementerian pertahanan.
“Kecuali ada bukti ancaman potensial, maka tidak akan dilakukan penyelidkan atas penampakan yang dilaporkan,” tegasnya.[ito]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar